Inilah Tampilan Blackberry 10

Inilah Tampilan Blackberry 10
Blackberry, seperti kita ketahui merupakan sebuah perusahan ponsel pintar yang produknya banyak digemari di negara kita, nyaris mirip kacang goreng larisnya. Dimana-mana orang berlomba-lomba untuk memiliki ponsel pintar blackberry ini (kecuali saya).

Walaupun akhir-akhir ini berita tentang Blackberry sedikit redup dengan adanya pemberitaan peluncuran iphone 5 dan Samsung Galaxy S3. Namun redupnya pemberitaan seputar blackberry tidak bertahan lama, kali ini, ada kabar yang menyatakan bahwa Research in Motion (RIM) saat ini masih mengembangkan sistem operasi terbarunya yakni BlackBerry 10 plus beberapa perangkat pendukungnya. Dan menurut berita, Indonesia adalah salah satu negara pertama yang bakal menerima kehadiran BlackBerry 10 ini.

Selama ini, fitur yang paling kita kenal dari ponsel pintar adalah BlackBerry Messenger (BBM). Namun menurut kabar terbaru, fitur ini sedikit mengalami perubahan pada BlackBerry 10 nanti. Perubahan itu terletak pada penggunaan PIN. Jadi, di BlackBerry 10 nanti, nomor PIN digantikan dengan BlackBerry ID. Jadi, BlackBerry ID-lah menjadi satu-satunya akses masuk untuk ke semua layanan BlackBerry.
Inilah Tampilan Blackberry 10
Lalu bagaimana dengan tampilan BBM di BlackBerry 10?
Kabar yang beredar engatakan bahwa tampilan BBM di BlackBerry 10 nanti malah mirip dengan tampilan dalam SMS. Menurut pihak RIM, tampilan lebih memberikan kesan rapi dan bersih karena backgroundnya berwarna putih dengan warna font hitam sehingga pengguna lebih mudah membaca pesan yang masuk. Dengan tampilan ini juga bakal menghemat pemakaian baterai handset.

Perubahan atau penambahan pada tampilan BBM juga masih ada yakni bakal ada lima tombol di bagian bawah aplikasi BBM. Kelima tombol ini adalah tombol back, attach, ping, send dan menu. Sementara tombol invite, clear chat, copy, email dan end chat bakal berada dalam tombol menu.

Sepertinya tombol 'broadcast massage' pada blackberry 10 bakal hilang, mungkin karena banyak orang merasa fitur ini mirip spam. Dan memang terbukti, banyak orang menggunakan menu ini untuk mengirimkan pesan tidak jelas.

Yah, untuk sementara, hanya itu dulu informasi Tampilan pada Blackberry 10. Bagi penggila/pengagum produk luar ini, selamat menantinya.
Rating: 4.5
LihatTutupKomentar
Cancel