Percepat Loading atau Buffering Youtube

Memang sudah banyak cara dan trik-trik yang orang-orang sebarkan di internet seputar cara Percepat Loading atau Buffering Youtube. Semua sudah saya coba. Ada yang berhasil namun tidak banyak yang tetap di tempat. Kemungkinan besar saya yang salah menerapkan trik-trik tersebut. Karena malas dan demi penghematan quota, saya akhirnya menjauhkan diri dari youtube sampai akhirnya seorang teman memberitahu kalau ada Cara Percepat Loading/Buffering Youtube.

Caranya itu sangat mudah. Tidak perlu instal ini dan itu, apalagi sampai mengedit registry PC segala. Mau tahu caranya?

Pertama-tama adalah buka link (halaman youtube) ini : https://www.youtube.com/html5
Langkah kedua adalah lihat gambar di bawah ini :
Percepat Loading Buffering Youtube
Langkah ketiga adalah klik tulisan "Request The HTML5 Player"
Langkah Terakhir adalah, buka video youtube yang mau ditonton. Berdasarkan pengalaman pribadi,  video yang diputar tidak butuh waktu lagi untuk loading. Percayalah...
LihatTutupKomentar
Cancel